Pebulu tangkis Berry Angriawan kembali menunjukkan kebolehannya dalam memainkan alat musik.
Melalui akun Instagram pribadinya, Berry mengunggah video duet bersama Ronald Alexander pada Kamis (16/11/2017) malam.
Pada video tersebut, Berry memainkan alat musik drum sedangkan Ronald memegang gitar klasik.
Tak lupa, Berry menuliskan caption pada video berdurasi 27 menit tersebut.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Perempat Final China Open 2017 di Kompas TV)
"TAMBALBAND... @ronald_alexander227," tulis Berry pada akun Instagram @berryangriawan.
Ini bukan kali pertama bagi pemain yang saat ini berpasangan dengan Hardianto tersebut mengunggah video kebolehan bermain alat musik.
Beberapa kali Berry mengunggah video cover lagu menggunakan gitar akustiknya.
Saat ini Berry Angriawan sedang dalam masa jeda bermain setelah gagal di babak pertama Denmark Open 2017 pada Oktober lalu.
(Baca Juga: Valentino Rossi Berharap Hasil Lebih Baik pada 2018, tetapi Perfoma Motor Yamaha Membuat Khawatir)
Berry/Hardianto akan kembali bertanding pada Hong Kong Open 2017 yang berlangsung di Kowloon pada 21-26 November 2017.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | instagram.com/berryangriawan |
Komentar