Persebaya Surabaya sukses mendapatkan tiga poin setelah mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor 3-1 dalam laga kedua Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan, Balikpapan, Senin (26/2/2018).
Perjuangan Persebaya sangat luar biasa dikarenakan tim asuhan Alfredo Vera itu sempat tertinggal terlebih dahulu dari Persiba.
Mendapati kemenangang timnya, Rachmat Irianto tak mau langsung puas begitu saja.
Pemain berusia 18 tahun itu merasa harus tetap meningkatkan prestasi dengan cara kerja keras.
(Baca juga: Tips Hidup Sehat ala Cut Meyriska Ini Wajib Kamu Coba! Gampang dan Murah Meriah Loh)
"Alhamdulillah, kerja keras lagi boy!" tulis Irianto.
Hasil kemenangan itu membuat Persebaya sudah memiliki lima poin dalam klasemen sementara Grup B.
Sedangkan Persiba terdampar di dasar klasemen Grup B dengan catatan dua kali menelan kekalahan.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | instagram.com/rachmatirianto |
Komentar