Ryuji Utomo, pemain asal Indonesia baru saja membela PPT Rayong pada Sabtu (31/3/2018).
Laga tersebut merupakan laga terbaru Liga Thailand 2 selepas jeda internasional Maret 2018.
Dalam laga tersebut, Ryuji dan timnya PTT Rayong berhasil memenangkan pertandingan.
Berlangsung di kandang sendiri, tim dengan julukan The Firepower menang tipis 1-0 atas Thai Honda FC.
Gol keberuntungan tersebut dicetak oleh Pornpreecha Jarunai yang berhasil membobol gawang Thai Honda FC.
Berbicara tentang keberuntungan, pesepak bola selalu identik dengan nomor punggung keberuntungan.
(Baca juga: Tak Kunjung Dinaturalisasi, Addison Alves Curhat di Media Sosial)
Ryuji Utomo baru-baru ini mengungkapkan makna nomor keberuntungan yang melekat di punggungnya.
Saat ini, Ryuji memakai jersey PTT Rayong nomor 5.
Ia berharap, semoga ia selalu menjadi lebih baik dari sebelumnya tanpa melupakan kewajiban sebagai umat beragama.
"Panca. 5 rukun, 5 waktu & 5 sila. Semoga di tahun ini bisa menjadi pribadi yang lebih baik.
Terus belajar & bekerja keras untuk tanah air dan tidak melupakan kewajiban dari yang di atas sebagai umat manusia" tulis Ryuji dalam unggahannya.
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | instagram.com/ryujiutomo |
Komentar