Bintang UFC, Conor McGregor baru saja menghebohkan dunia lewat aksi brutal yang dilakukannya pada Jumat (5/4/2018).
Petarung asal Irlandia itu membuat ulah saat berlangsungnya konferensi pers UFC 223 di Barclays Center, New York, Amerika Serikat.
McGregor berusahaa merusak sebuah minibus yang mengangkut para petarung secara anarkis.
McGregor merusak kaca bus menggunakan troli yang dilemparkannya.
Ia juga mencoba memecahkan kaca depan, sebelum akhirnya dapat dicegah pihak keamanana.
Ulah tersebut diyakini merupakan buntut atas dicabutnya gelar juara kelas ringan milik McGregor yang absen dari pertandingan selama 18 bulan.
(Baca juga : Tragis, Malaysia Catatkan Ranking Terburuk Sepanjang 25 Tahun Jelang Hadapi Indonesia di Anniversary Cup)
Namun, ada beberapa sumber yang menyebutkan jika aksi itu dilakukan untuk membalas provokasi yang dilakukan Khabib Nurmagomedov yang juga berada di bus tersebut.
Usai berita kebrutalan McGregor menyebar, instagramnya pun dipenuhi berbagai komentar pro dan kontra tentang insiden tersebut.
Parahnya, beberapa netizen yang kontra dengan McGregor terkait aksi tersebut menjulukinya sebagai ayam yang biasanya digunakan untuk mengejek seseorang pengecut di kolom komentar.
"Chicken," tulis akun @validabyev.
"Chicken," tulis akun @lambo_zlo.
"GOOD BYE CHIKEN," tulis akun @egorka7900.
"You chiken, khabib akan mengKO mu," tulis akun @viktorovna9341.
Para netizen itu agakanya kurang suka dengan aksi McGregor yang akhirnya melukai orang tak bersalah.
Pasalnya, pada aksi brutal McGregor, satu petarung bernama Michael Chiesa mengalami luka serius.
"Harusnya Mcgregor saling berhadapan dengan dia (khabib) satu lawan satu di dalam bus, bukannya menyakiti banyak petarung dan staff didalamnya," tulis akun @16thope.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Instagram.com/thenotoriousmma |
Komentar