Mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, baru saja menjalani operasi darurat, pada Sabtu (5/5/2018) waktu setempat, karena mengalami perdarahan otak.
Manajer legendaris tersebut menerima berbagai ucapan dan doa tulus dari sederet pemain sepakbola, penggemar, dan mantan rekan kerjanya.
Kini, Sir Alex Ferguson telah sadar dari operasinya dan terlihat lebih baik dari sebelumnya.
Pria kelahiran Skotlandia ini memang masih membutuhkan waktu perawatan intensif untuk mengoptimalkan kesembuhannya.
(Baca juga: Ini yang Diucapkan Sir Alex Ferguson Kepada Anaknya Pasca Operasi Pendarahan Otak)
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Jose Mourinho mengungkapkan prediksi kondisi kesehatan Sir Alex Ferguson.
Sebelumnya, Jose Mourinho bertanya tentang kondisi Ferguson kepada keluarganya, namun ia enggan membeberkan kepada publik secara detil karena ingin menghormati pihak keluarga.
Mourinho hanya mengatakan kepada media sesuai dengan pemahamannya dan dia memprediksi bahwa Ferguson akan sembuh total.
"Ini rahasia, keluarganya meminta menjaga rahasia dan itu sangat saya hargai," ungkap Mou, sapaan akrab Jose Mourinho.
"Mereka yakin sembuh, mereka sangat yakin. Kami yakin," imbuh manajer Manchester United itu.
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar