Dunia sepak bola di Indonesia turut mengecam aksi teror bom yang terjadi di sejumlah gereja di Surabaya.
Serangkaian bom meledak di tiga gereja di Surabaya, Minggu (13/5/2018) pagi.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Kompas.com, sejauh ini sembilan orang meninggal dunia dan lebih dari 40 orang terluka.
Informasi itu disampaikan Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Frans Barung kepada wartawan.
Tiga Gereja itu, yakni Santa Maria di Ngagel, GKI di Jalan Diponegoro, dan Gereja di Jalan Arjuno.
Aksi yang tidak berkeprimanusiaan itu dikecam oleh sejumlah klub sepak bola yang berkompetisi di Liga 1 2018.
(Baca Juga: Dua Minggu Jelang Final Liga Champions, Cristiano Ronaldo Beri Peringatan pada Liverpool)
Delapan klub berikut ini menyampaikan dukacita dan memanjatkan doa untuk semua korban dalam teror bom di Surabaya.
2. Persebaya Surabaya
4. Arema FC
5. Borneo FC
6. Bali United FC
8. Madura United
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | instagram.com |
Komentar