Kekalahan 0-2 Chelsea atas Manchester City, memberi secercah harapan bagi gelandang The Blues, Ross Barkley, untuk bersinar musim ini.
Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, menyatakan bahwa Ross Barkley akan menjadi aktor penting timnya pada musim ini.
Pernyataan itu diperkuat dengan Ross Barkley selalu menjadi starter dalam empat laga pramusim terakhir Chelsea.
Perihal tersebut Sarri katakan setelah laga kekalahan 0-2 timnya dari Manchester City, pada ajang Community Shield, Minggu (5/8/2018) WIB.
(Baca Juga: Jelang Hadapi Musim Baru, Liverpool Alami Kelangkaan Bek Tengah)
"Saya menyukai ia, saya pikir ia akan menjadi pemain yang sangat berguna bagi kami," tutur Maurizio Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari laman London Standard Evening.
"Saya menyukai Ross Barkley karena ia pemain yang memiliki kemampuan teknik bagus. Saya teramat menyukainya," ucapnya lagi.
Di sisi lain, ketertarikan Sarri tentunya memberi kans bagi Barkley untuk bersinar musim ini.
(Baca Juga: Hanya 3 Klub yang Bikin Steven Gerrard Mau Pergi dari Rangers, Salah Satunya Manchester United )
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | standard.co.uk |
Komentar