Arsenal harus bertandang ke Stamford Bridge guna menghadapi Chlesea dalam lanjutan pekan kelima Liga Inggris, Minggu (17/9/2017).
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menegaskan bahwa Arsenal cukup percaya diri untuk mengalahkan Chelsea di Stamford Bridge.
Keyakinan datang meski Arsenal dibayangi rekor yang kurang baik saat bertandang ke Stamford Bridge.
Tim London Utara ini terakhir kali memangi laga mereka di Stamford Bridge tahun 2011.
Arsenal sepertinya semakin sulit meraih kemenangan jika melihat rekor mereka ketika menghadapi sesama tim enam besar Liga Inggris.
Tercatat mereka terakhir kali menang dari tim enam besar adalah saat menaklukkan Manchester City pada tahun 2015.
(Baca Juga: Suporter Buat Onar Saat Tandang ke Arsenal, Pihak FC Koeln Akhirnya Meminta Maaf)
Sisanya, The Gunners mencatatkan lima kali hasil imbang dan delapan kali kekalahan saat menghadapi tim enam besar sejak 2013-2014.
Yang terakhir, mereka dikalahkan oleh Liverpool dengan skor mencolok 0-4 di Stadion Anfield pada pekan ketiga Liga Inggris musim ini.
Namun, Manajer Arsene Wenger masih percaya dengan kinerja anak buahnya saat ini.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | telegraph.co.uk |
Komentar