Bek sayap Manchester United, Luke Shaw, berharap dapat terus mencuri perhatian Jose Mourinho dengan mempertahankan performa impresif dan memberi kontribusi signifikan musim ini.
Luke Shaw tampil sebagai pencetak gol kedua Manchester United pada laga pertama Liga Inggris melawan Leicester City, Jumat (10/8/2018) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Di partai tersebut Man United menuai kemenangan 2-1 atas Leicester di Stadion Old Trafford.
Paul Pogba mencetak gol pembuka dari titik penalti saat pertandingan baru berlangsung 3 menit.
(Baca Juga: Langsung Lawan Tottenham Hotspur, Rafael Benitez Gentar)
Gol kedua dicetak Luke Shaw lahir pada menit ke-83, sedangkan satu gol balasan tim tamu diciptakan Jamie Vardy (90'+2).
Berdasarkan data yang diperoleh BolaSport.com dari Opta, itu merupakan gol pertama Luke Shaw bersama Manchester United, bahkan yang perdana selama karier seniornya.
Ia butuh 67 penampilan di semua kompetisi untuk bisa membuka keran golnya buat Red Devils.
Kontribusi besar tersebut membuat Shaw ingin lebih sering mencuri perhatian sang pelatih berjulukan The Special One musim ini.
"Sungguh, itu adalah momen terbaik saya dalam karier. Saya sudah bekerja keras selama pramusim," kata Shaw seperti dilansir dari BBC.
"Saya tahu bisa lebih baik dan ingin terus memberi bukti kepada pelatih," ucapnya.
Di pertandingan berikutnya, Man United akan bertandang ke markas Brighton & Hove Albion pada pekan kedua Premier League.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar