Perubahan besar langsung dilakukan manajer Fantasy Premier League (FPL) seusai pekan pertama Liga Inggris musim 2018-2019.
Perubahan ini terlihat pada transfer pemain FPL.
BolaSport.com merangkum 10 besar pemain yang paling banyak dibeli setelah pekan pertama Liga Inggris.
Transfer ini dipengaruhi oleh jumlah poin yang didapatkan sang pemain pada pekan perdana.
Data transfer ini dibuat per Senin (13/8/2018).
Ruben Neves menempati posisi teratas setelah dibeli oleh 157.952 manajer FPL.
(Baca Juga:FPL - Dream Team Fantasy Premier League Pekan Pertama Musim 2018-2019 )
Benjamin Mendy was sitting on 60,248 #FPL benches going into Gameweek 1
15 points. pic.twitter.com/0u3ViupbWt
— Fantasy Premier League (@OfficialFPL) August 12, 2018
Aaron Wan-Bissaka menyusul pada posisi ke-2 setelah dibeli 130.621 kali.
Selanjutnya ada Luke Shaw yang dibeli oleh 112.213 manajer FPL.
Pemain baru Everton, Richarlison, yang mencetak dua gol pada laga pertama dibeli oleh sebanyak 101.984 manajer FPL.
(Baca Juga: 5 Fakta Liverpool Vs West Ham United, Termasuk Kemenangan ke-500)
Pada peringkat 5 dan 6 ada duo Manchester, Paul Pogba dan Benjamin Mendy, yang dibeli 101.866 dan 99.145 kali.
Empat pemain lain yang paling banyak dibeli adalah Sadio Mane (87.003 kali), Roberto Pereyra (74.136), Jose Holebas (70.974), dan Jorginho (68.693).
Sebagai catatan, jumlah tersebut masih dapat berubah sewaktu-waktu.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | fantasy.premierleague.com |
Komentar