Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, secara mengejutkan telah mengungkapkan bahwa ia akan menyudahi masa jabatannya sebagai pelatih The Gunners pada akhir musim 2017-2018.
Arsene Wenger mengeluarkan pernyataan resmi akan masa depannya melalui situs resmi Arsenal.
"Setelah melalui pertimbangan dan diskusi dengan pihak klub, saya memutuskan bahwa ini saat yang tepat untuk mundur dari klub di akhir musim ini," kata Wenger seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Arsenal.
"Saya sangat bersyukur bisa melatih klub ini selama beberapa tahun yang begitu mengesankan," ujar Wenger.
Rezim Arsene Wenger berarti akan disudahi setelah 22 tahun berjalan sejak Oktober 1996.
(Baca Juga: 6 Pemain Ini Bakal Curi Perhatian Neymar di Piala Dunia 2018, Tapi Bukan Messi atau CR7!)
Sudah 16 trofi dipersembahkan Wenger untuk Arsenal, yang terdiri dari tiga gelar Liga Inggris, tujuh gelar Piala FA, dan enam gelar Community Shield.
Lantas, bagaimana torehan Arsene Wenger selama 22 tahun melatih tim Meriam London?
Dilansir BolaSport.com dari laman Transfermarkt, hingga pekan ke-34 Liga Inggris musim 2017-2018, Wenger telah lakoni 1132 laga bersama Arsenal di semua ajang.
Dari Liga Inggris, 823 pertandingan telah dipimpin oleh Wenger, dengan statistik 473 kemenangan, 199 hasil seri, dan 151 kekalahan.
(Baca Juga: Jalan Hijrah Paul Pogba: Gratisan di Juventus, Pemain Termahal Manchester United, dan Kini Menuju Ladang Uang)
Rata-rata, Wenger berhasil mempersembahkan 1,97 poin per pertandingan semasa kepemimpinannya sebagai pelatih, dengan total raihan 1618 poin selama 22 musim berjalan.
Sedangkan pada kompetisi piala liga domestik, Wenger berhasil menangi 63 laga dari 87 pertandingan Piala FA serta 37 laga dari 59 pertandingan Piala Liga Inggris.
Begitupun dengan kompetisi Eropa Arsenal yang juga miliki catatan cukup baik dengan presentase kemenangan mencapai 49,2 persen.
(Baca Juga: Drama Berlanjut! Jose Mourinho Kemungkinan Takkan Mainkan Paul Pogba di Semifinal Piala FA)
Berikut ini adalah catatan statistik Arsene Wenger selama menukangi Arsenal:
Liga Inggris (Juara 1997-1998, 2001-2002,2003-2004)
Main: 823 laga, Menang: 473 laga, Seri: 199 laga, Kalah: 151 laga.
Piala FA (Juara 1997-1998, 2001-2002, 2002-2003, 2004-2005, 2013-2014, 2016-2017)
Main: 87 laga, Menang: 63 laga, Seri: 11 laga, Kalah: 13 laga.
Piala Liga Inggris (Belum pernah juara)
Main: 59 laga, Menang: 37 laga, Seri: 3 laga, Kalah: 19 laga.
Liga Champions (Belum pernah juara)
Main: 188 laga, Menang: 88 laga, Seri: 44 laga, Kalah: 56 laga.
Liga Europa (Belum pernah juara)
Main: 12 laga, Menang: 8 laga, Seri: 2 laga, Kalah: 2 laga.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | transfermarkt.com, arsenal.com |
Komentar