Setelah absen kontra Brighton & Hove Albion, Alexis Sanchez, diprediksi siap tampil membela Manchester United di pekan ketiga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur.
Alexis Sanchez tampil penuh 90 menit di laga pembuka Liga Inggris kontra Leicester City dimana pada laga itu Setan Merah berhasil meraih poin penuh setelah mengalahkan The Foxes dengan skor 2-1.
Seminggu berselang, Sanchez tidak diikutkan dalam pertandingan pekan kedua Liga Inggris kontra Brighton & Hove Albion, Minggu (20/8/2018).
Tampil tanpa Sanchez, Setan Merah harus pulang dengan kepala tertunduk setelah ditumbangkan Brighton dengan skor tipis 3-2.
Namun, pemain asal Chile tersebut besar kemungkinan bakal tampil kontra Tottenham Hotspur di pekan ketiga.
(Baca juga: Eden Hazard Hanya Akan Bertahan Jika Chelsea Mampu Penuhi Satu Syarat)
Kabar tersebut muncul setelah Sanchez mengunggah video di sosial medianya yang mengindikasikan bahwa dia siap kembali beraksi.
"Segera kembali berlatih. Ayo United," tulis Sanchez di Instagram pada Selasa (21/8/2018) siang waktu setempat.
Sanchez: “Training to be back soon. Come on United.” #mufc [Ig] pic.twitter.com/0pBYEsucPq
— United Xtra (@utdxtra) August 21, 2018
(Baca juga: Koma Hampir Setahun, Pemain Muda Ajax Akhirnya Bisa Diajak Bicara)
Sebelummya, ketika ditanya tentang kondisi Sanchez, pelatih Jose Mourinho optimistik bahwa penyerang asal Chile tersebut akan mampu kembali dengan cepat.
"Saya tidak tahu. Kita lihat saja setelah hasil kesehatan keluar," ucap Mou seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.
"Saya tidak merasa itu adalah cedera yang parah. Mungkin satu minggu, atau dua minggu."
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar