Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seluruh Pemain Bintang Arsenal Bisa Saja Dipinggirkan Unai Emery

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Rabu, 22 Agustus 2018 | 14:54 WIB
Pelatih Arsenal Unai Emery berbicara dengan Mesut Oezil dalam partai Liga Inggris di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, Sabtu (18/8/2018) malam WIB.
GLYN KIRK / AFP
Pelatih Arsenal Unai Emery berbicara dengan Mesut Oezil dalam partai Liga Inggris di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, Sabtu (18/8/2018) malam WIB.

Pelatih Arsenal, Unai Emery, disebut tak akan segan membangkucadangkan pemain bintang seperti Mesut Oezil dan Aaron Ramsey, jika tak tampil sesuai ekspektasi. Hal itu seperti disampaikan Ray Rarlour. 

Legenda Arsenal, Ray Parlour memperingatkan para pemain bintang Arsenal, termasuk Mesut Oezil dan Aaron Ramsey bahwa era Arsene Wenger telah berakhir.

Ia pun menilai bahwa sang pelatih baru, Unai Emery, tak akan segan mendepak siapa saja yang tak mampu tampil memuaskan.

(Baca juga: Frustrasi dengan Kontestan Liga Inggris Ini, Pelatih yang Buat Liverpool Menjuarai Liga Champions Digoda Klub China)

Hal itu Parlour ungkapkan seturut dengan kekalahan beruntun Arsenal dalam dua laga awal Liga Inggris.

The Gunners kalah dari Manchester City dua gol tanpa balas, lalu tumbang saat kontra Chelsea dengan skor 2-3 pada Sabtu (18/9/2018).

(Baca Juga: Kekacauan Manchester United Bermula dari...)

"Satu hal yang saya suka tentang Unai Emery kepada para pemain adalah jika Anda tak melakukan pekerjaan Anda (dengan baik), maka ia akan membuat Anda pergi," tutur Ray Parlour dilansir BolaSport.com dari laman Daily Express.

"Anda tak akan melihat (keberanian) yang seperti ini pada musim lalu. Saat itu, tak mungkin meminggirkan Mesut Oezil. Seseorang yang bisa bermain di setiap laga baik kurang atau lebih dari 90 menit, kendati bermain buruk," katanya.


Legenda Arsenal, Ray Parlour, dalam acara meet and greet di Kota Kasablanka, Minggu (30/4/2017).(ADE JAYADIREJA/JUARA.net)

Menurut Parlour, kemampuan sang raja assist Premier League musim 2015-2016 itu, saat ini menjadi pertanyaan besar.

"Oezil adalah pertanyaan besar tentang dapatkah Emery membuatnya tampil pada bentuk permainan terbaik?" ucap Parlour.

(Baca juga: Safawi Rasid, Bintang Malaysia pada Sepak Bola Asian Games 2018 yang Terkait dengan Timnas Indonesia)

"Di sesi latihan, Emery akan menuntutnya dengan keras. Tetapi, apakah pemain ingin mengadaptasi hasil latihan ke pertandingan adalah urusan lain," tutur pria berpostur 1,83 meter ini.

"Saya tak tahu seperti apa mentalitas yang dimiliki Oezil, bahkan ketika ia mengatakan siap menghadapi tantangan," ujarnya lagi.

(Baca Juga: Legenda Setan Merah Sebut Manchester United Sudah Jadi Bahan Tertawaan Lawan)

Sementara itu, ia juga turut mencermati keputusan Emery yang mencadangkan bintang lain The Gunners, Aaron Ramsey, saat laga melawan Chelsea.

"Ketika melawan Chelsea Emery mencadangkan Aaron Ramsey. Itu akan terjadi jika Anda tak melakukan pekerjaan Anda, dan apa yang Anda upayakan tak cukup untuk tim," ucap bapak lima anak ini.

(Baca juga: Kejutan Bangladesh dari Grup B, saat Tuan Rumah Piala Dunia 2022 Terpuruk pada Sepak Bola Asian Games 2018)

"Ia tak takut untuk melakukan itu, sebuah usaha untuk mengubah sesuatu," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : express.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Jorge Martin di Aprilia Bisa Guncang Duet Seram Marc Marquez-Pecco Bagnaia di Ducati

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136