Liverpool dikabarkan tengah berada dalam perpecahan setelah Zeljko Buvac hengkang dari tim.
Asisten pelatih Liverpool, Zeljko Buvac, dikabarkan hengkang pada Senin, (30/4/2018).
Alasannya, Buvac dan pelatih Liverpool Juergen Klopp terlibat perselisihan saat pertandingan kontra Stoke City, Sabtu (28/4/2018).
Buvac pun tak diajak rapat oleh Klopp guna memutuskan strategi yang bakal diusung saat menghadapi AS Roma pada leg kedua Liga Champions.
Buvac pun kabarnya tak akan mendampingi The Reds hingga akhir musim ini.
"Hubungan Klopp dan Buvac memburuk dan para pemain diberitahu bahwa Buvac telah pergi," ujar salah satu sumber Daily Record yang dilansir BolaSport.com.
Kehilangan Buvac jelas menjadi pukulan telak bagi Liverpool.
Pasalnya, Buvac merupakan salah satu otak di balik strategi "Gegenpressing" yang dimainkan oleh The Reds.
(Baca Juga: H-3 Laga Penting Kontra AS Roma, Liverpool Dilanda Perpecahan!)
Perginya Buvac dari Liverpool membuka kesempatan dirinya akan bergabung dengan tim rival, Arsenal.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar