Striker Chelsea, Diego Costa, telah menyepakati perjanjian dengan Atletico Madrid perihal kepindahannya.
Perjanjian itu perihal kepindahannya ke Atletico Madrid.
Diego Costa telah lama menginginkan untuk kembali ke klub lamanya.
Setelah melalui proses panjang yang penuh drama, Costa akhirnya bisa pindah ke kubu Spanyol.
Dilansir BolaSport.com dari akun situs resmi Chelsea, pemain asal Brasil itu akan dinyatakan resmi menjadi pemain Los Rojiblancos pada 1 Januari 2018.
(Baca Juga: Sering Jadi Bahan Gosip, Begini Respons Cristiano Ronaldo)
Pasalnya, pada tanggal tersebut klub asuhan Diego Simeone itu baru bisa lepas dari sanksi transfer.
Costa akan kembali ke Wanda Metropolitan dengan banderol 65 juta euro (sekitar 1,02 triliun rupiah).
Pemain berusia 28 tahun itu telah memberikan 120 performa bagi Chelsea dan mencetak 59 gol.
Sang striker juga sempat menjadi top scorer klub setiap musim saat bermain bagi The Blues.
Thank you, @diegocosta and best wishes for the future. pic.twitter.com/axFS3sjV5i
— Chelsea FC (@ChelseaFC) September 26, 2017
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar