Arsenal akan berusaha meraih kemenangan perdana mereka di Liga Inggris saat menghadapi West Ham United di Stadion Emirates, Sabtu (25/8/2018) pada pekan ketiga Liga Inggris.
Dalam dua laga awal Liga Inggris, Arsenal selalu mengalami kekalahan yaitu saat takluk 0-2 atas Manchester City di kandang dan 2-3 kala bertandang ke markas Chelsea.
Kini, peluang skuat asuhan Unai Emery untuk meraih kemenangan perdana mereka di Liga Inggris terbuka lebar saat menghadapi sesama tim London, West Ham United di Stadion Emirates, Sabtu (25/8/2018) .
The Gunners punya peluang besar untuk menaklukkan West Ham United karena dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Arsenal sukses meraih empat kemenangan, satu kali imbang dan tak pernah mengalami kekalahan.
Pelatih Arsenal, Unai Emery, dalam laga ini menurunkan Pierre Emerick Aubameyang sebagai penyerang tunggal.
(Baca Juga: Kiper Juara Dunia 2018 Ditangkap Polisi Jelang Lawan Manchester United)
Penyerang asal Gabon ini akan didukung oleh Aaron Ramsey, Henrikh Mkhitaryan serta Alex Iwobi untuk mengancam lini pertahanan The Hammers.
Yang mengejutkan tak ada nama Mesut Oezil dalam susunan pemain Arsenal dalam laga kontra West Ham United.
Pemain asal Jerman ini dikabarkan harus absen karena mengalami flu.
Laga ini sendiri bakal menjadi laga yang emosional bagi pemain West Ham United, Jack Wilshere.
Pasalnya pemain asal Inggris merupakan produk akademi Arsenal dan telah bergabung dengan The Gunners sejak 2001 sebelum bergabung dengan West Ham United musim panas ini dengan status bebas transfer.
3 Cara PSG Permanenkan Kylian Mbappe Tanpa Perlu Langgar FFP https://t.co/P6o8TWqAAQ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 24, 2018
Susunan Pemain
Arsenal (4-2-3-1): Petr Cech; 2-Hector Bellerin, 20-Shkodran Mustafi, 5-Sokratis, 18-Nacho Monreal; 29-Matteo Guendouzi, 34-Granit Xhaka, 7-Henrikh Mkhitaryan, 8-Aaron Ramsey, 17-Alex Iwobi; 14-Pierre-Emerick Aubameyang
Cadangan: 4-Mohamed Elneny, 9-A. Lacazette, 11-L. Torreira, 12-S. Lichtsteiner, 16 -R. Holding, 19-B. Leno, 23-D. Welbeck
Pelatih: Unai Emery
West Ham United (4-2-3-1): 1-Lukasz Fabianski; 26-A. Masuaku, 24-R. Fredericks, 4-F. Balbuena, 23-I. Diop; 15-C. Sanchez, 11-R. Snodgrass, 19-J. Wilshere, 30-M. Antonio, 8-Felipe Anderson; 7-M. Arnautović
Cadangan: 5-P. Zabaleta, 13-Adrian, 14-Pedro Obiang, 17-Javier Hernandez, 20-A. Yarmolenko, 27-Lucas Parez, 41-D. Rice
Pelatih: Manuel Pellegrini
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar