Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengungi Asal Afghanistan yang Jago 9 Bahasa Ini Bergabung dengan Manchester City

By Sri Mulyati - Jumat, 29 September 2017 | 20:52 WIB
Aksi selebrasi gol Nadia Nadim untuk timnas wanita Denmark ke gawang Belanda dalam partai Piala Eropa Wanita 2017 di Enschede, Twente, 6 Agustus 2017.
JOHN THYS / AFP
Aksi selebrasi gol Nadia Nadim untuk timnas wanita Denmark ke gawang Belanda dalam partai Piala Eropa Wanita 2017 di Enschede, Twente, 6 Agustus 2017.

Tim sepak bola wanita Manchester City baru saja kedatangan satu pemain spesial.

Manchester City mendatangkan seorang striker dari klub sepak bola Amerika Serikat, Portland Thorns FC, bernama Nadia Nadim.

Nadim yang kini berkebangsaan Denmark asalnya merupakan warga negara Afghanistan.

Perempuan berusia 29 tahun tersebut pergi dari Afghanistan yang tengah dilanda perang saat masih berusia 17 tahun.

Ia akhirnya berlabuh di Denmark dan memperoleh kewarganegaraan di sana pada 2008.

(Baca Juga: FOTO - Ngeri, Begini Penampakan Taksi yang Ditumpangi Sergio Aguero Usai Kecelakaan)

Nadim pun mengembangkan minatnya di bidang sepak bola di klub lokal Denmark bernama GUG Boldklub.

Ia kini telah mencetak total 74 penampilan dan 22 gol bersama tim nasional wanita Denmark.


Nadia Nadim bersama pelatih tim sepak bola wanita Manchester City, Nick Cushing.(MANCITY.COM)

Dua gol yang ia cetak pada turnamen Piala Eropa Wanita musim panas tahun ini membuat Nadim diperhitungkan sebagai salah satu striker perempuan paling berbakat.

Yang lebih mengesankan, Nadim memiliki bakat hebat lain di luar dunia sepak bola.

(Baca Juga: Manchester City Siap Turun Tangan Terkait Kecelakaan Sergio Aguero)

Ia mampu menguasai total sembilan bahasa yang mencakup Bahasa Denmark, Inggris, Jerman, Persia, Dari, Urdu, India, Arab, dan Prancis.

Nadim saat ini juga tengah menempuh pendidikan dokter dan berniat mengembangkan karier sebagai seorang ahli bedah rekonstruktif seusai pensiun dari sepak bola nanti.

Meski sudah berstatus sebagai pemain Man City, Nadim masih akan tetap membela Portland Thorns FC saat ini.

Ia baru akan bergabung dengan klub Manchester Biru pada Januari 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : manchestereveningnews.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136