Liverpool dikabarkan siap bersaing dengan Barcelona untuk mendatangkan bek Sevilla, Clement Lenglet musim panas mendatang.
Bek muda berusia 22 tahun menjadi pilar penting Sevilla musim ini.
Penampilan apik bek asal Prancis sukses membawa Los Rojiblancos ke babak perempat final Liga Champions dan final Copa del Rey musim.
Berkat performanya yang terus menanjak, Clement Lenglet kini menjadi incaran beberapa klub besar Eropa.
Dikutip BolaSport.com dari Diario AS, setelah Barcelona dikabarkan sudah melakukan pendekatan pekan lalu, kini Liverpool ikut menjadi peminat Lenglet.
(Baca Juga: Jose Mourinho: Saya Masih Ingat Caranya Jadi Juara di Liga Inggris, Kok!)
Pelatih Liverpol, Juergen Klopp, menginginkan Clement Lenglet untuk diproyeksikan sebagai rekan duet Virgil Van Dijk di jantung pertahanan.
Clement Lenglet sendiri dikabarkan memiliki klasusl pelepasan senilai 45 juta Euro.
Jika ada tim yang mau menebus klasul pelepasan Lenglet tentu ini adalah mendatangkan keuntungan yang cukup besar bagi Sevilla.
Pasalnya bek yang pernah memperkuat timnas U-21 Prancis ini didatangkan Sevilla hanya dengan 5,4 Juta Euro dari Nancy pada bursa transfer musim dingin tahun lalu.
Musim ini Clement Lenglet sudah tampil dalam 48 laga bersama Sevilla di semua ajang dengan torehan empat gol.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | As.com |
Komentar