Manajer Manchester United, Jose Mourinho memberikan pernyataan tak biasa setelah kalah 0-1 dari Brighton & Hove Albion pada laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (5/5/2018) dini hari WIB.
Jose Mourinho memang marah-marah karena pemain tak menjalankan strategi yang ia inginkan.
Namun, eks manajer Chelsea ini juga membuat pernyataan yang tak biasa terkait para pemain yang turun pada laga melawan Brighton & Hove Albion.
"Selama 10 bulan, saya ditanya: Kenapa selalu memainkan Lukaku? Kenapa Lukaku? Kenapa selalu pemain ini? Pemain lain tak punya kesempatan tampil. Kini Anda tahu jawabannya," ucap Mou, sapaan Jose.
Si bos secara tidak langsung mengutarakan kekecewaan kepada barisan penyerang yang diisi Marcus Rashford dan Anthony Martial.
(Baca Juga: Jose Mourinho Korbankan Masa Depan David de Gea Demi Calon Pemain Buangan)
Rashford dan Martial mendapatkan kans tampil sebagai starter di tengah absennya Lukaku akibat cedera pergelangan kaki saat melawan Arsenal pekan lalu.
Mourinho seolah tengah mengetes para pemain tersebut layak dipertahankan Manchester United atau tidak.
Anthony Martial memang gencar dikabarkan akan hengkang karena menit bermain yang sedikit.
Selain itu, Mourinho juga memainkan Matteo Darmian dan Marcos Rojo di lini belakang pada laga tersebut.
(Baca Juga: Jadwal SIaran Langsung Liga Inggris, Chelsea Vs Liverpool Demi Tiket Liga Champions)
Hasilnya, Manchester United harus kebobolan satu gol dari tim yang musim ini baru promosi ke Liga Inggris musim ini.
Mourinho seolah memiliki misi seperti Thanos atau sosok penjahat tim superhero Avengers dalam film "Avenger: Infinity War" yang tayang akhir-akhir ini.
Dalam film tersebut, Thanos berniat melenyapkan separuh penduduk planet demi kesejahteraan hidup.
(Baca Juga: Jose Mourinho Korbankan Masa Depan David de Gea Demi Calon Pemain Buangan)
Mourinho kemungkinan besar tengah mencari pemain-pemain mana yang harus hengkang agar Manchester United menjadi tim yang lebih baik musim depan.
Ia pun mendapat gambaran jelas pada laga melawan Brighton & Hove Albion tadi.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar