Striker PSV Eindhoven, Juergen Locadia, kini telah resmi pembelian pertama Brighton & Hove Albion pada jendela transfer Januari 2018 setelah setuju bergabung pada Jumat (19/1/2018).
Juergen Locadia setuju bergabung dengan Brighton setelah menandatangani kontrak berdurasi 4,5 tahun atau hingga Juli 2022.
Brighton tidak mengungkapkan berapa harga pembelian Locadia.
Tetapi, beberapa media Inggris menyebut pemain berusia 24 tahun itu ditransfer dengan harga 14,1 juta pounds (sekitar Rp 260 miliar) atau memecahkan rekor transfer klub.
First at all.. i want to thank @PSV V for everything! They made me the man i am today. Not only on the field but also off it. They helped me reach this moment. Its now time for a new chapter and im really happy that I am now a @OfficialBHAFC player! pic.twitter.com/kM1thgzaWx
— Jürgen Locadia (@locadiaofficial) 19 Januari 2018
Bagi Juergen Locadia, Liga Inggris adalah kompetisi baru bagi dirinya.
Sejak pertama kali berkarier, Locadia baru merasakan ketatnya persaingan di Liga Belanda, meski pernah tampil di Liga Champions dan Liga Europa.
Di sepajang kariernya, Locadia juga baru dua kali bermain menghadapi klub asal Inggris saat berjumpa Manchester United di partai kandang dan tandang di Grup B Liga Champions 2015-2016.
Meski masih asing dengan Liga Inggris, Locadia mengaku bisa bersinar bersama Brighton berkat beberapa hal, terutama yang dijanjikan oleh Manajer Chris Hodgson.
(Baca Juga: Diincar Banyak Klub, Eks Bintang Muda AC Milan Buka Peluang Tinggalkan Atalanta dan Benfica)
"Saya akan menghadirkan banyak kekuatan ke dalam permainan tim. Saya memiliki kedua kaki yang sama baiknya dalam melakukan tembakan dan saya adalah seorang pencetak gol," ucap Locadia seperti dikutip BolaSport.com dari Brightonandhovealbion.com.
"Saya menyukai visi pelatih dan gaya bermain tim. Dia tidak suka memainkan bola panjang, begitu juga saya. Mereka juga memainkan skema 4-4-2 dengan satu striker bermain lebih kebelakang yang sangat cocok untuk saya," tuturnya.
(Baca Juga: Pochettino Ungkapkan Kapan Bek Andalan Tottenham Hotspur Ini Bisa Kembali Tampil)
Juergen Locadia memulai karier profesionalnya bersama PSV sejak 2011.
Ia sempat menjadi berita utama di Belanda setelah sukses mencetak hat-trick ke gawang VVV Venlo di laga debut saat masih berusia 18 tahun pada musim 2012-2013.
Selama membela PSV, total Locadia telah mencetak 45 gol dan 34 assist dari 82 laga di Liga Belanda.
Pada paruh pertama 2017-2018, Locadia telah mencetak 9 gol dan 6 assist dalam 15 pertandingan di Liga Belanda.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Brightonandhovealbion.com |
Komentar