Pemain bintang Chelsea, Eden Hazard, terpesona dengan proses gol yang diciptakan Willian Borges Da Silva di pertandingan melawan Brighton & Hove Albion.
Chelsea sukses menuai kemenangan telak 4-0 saat bertandang ke markas Brighton di Stadion Falmer, Sabtu (20/1/2018) malam WIB.
Eden Hazard mencetak gol ke-100 dan 101 dalam kariernya di partai tersebut.
Kedua gol Hazard itu dicetak pada menit ke-3 dan ke-77, sedangkan dua gol lain diciptakan Willian Borges Da Silva (6') dan Victor Moses (89').
Rp 813 Miliar, Tawaran Pertama Arsenal untuk Pierre-Emerick Aubameyang https://t.co/6s2LVVEgDQ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 20, 2018
Meski menyumbangkan dua gol, Hazard justru begitu terkesan dengan proses gol kedua yang dicetak Willian.
Gol itu dicetak melakui kerja sama dari kaki ke kaki dengan cepat yang melibatkan Hazard, Michy Batshuayi, dan Willian.
"Kami memulai pertandingan dengan sangat baik. Kombinasi antara Michy, Willian, dan saya brilian. Kami perlu lebih sering melakukannya," kata Hazard seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
(Baca Juga : 5 Bintang Amerika Selatan yang Gagal Bersinar Usai Hijrah ke Manchester United, Alexis Sanchez Menyusul ?)
"Namun, sebelum akhir babak pertama kami sedikit kesulitan dan Willy (Caballero) bisa melakukan beberapa penyelamatan. Saat Anda mencetak gol cepat dan berpikir kemenangan sudah dapat dipastikan, tetapi nyatanya tidak demikian," ujar dia.
Kemenangan tersebut membuat Chelsea untuk sementara naik ke posisi ketiga klasemen sementara menggeser Liverpool dengan torehan 50 poin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar