Manchester City dikabarkan lebih berpeluang mendapatkan wonderkid Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong, dibandingkan Barcelona.
Selain Manchester City, Barcelona memang menaruh minat kepada wonderkid Ajax Amsterdam tersebut.
Penampilan wonderkid Ajax Amsterdam itu memang telah lama menjadi perhatian Manchester City dan Barcelona.
Dana sebesar 61 juta pound disiapkan Manchester City untuk mengamankan jasa Frenkie de Jong, seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, dikabarkan memiliki rencana jangka panjang untuk De Jong.
Baca Juga:
- Real Madrid Incar Wonderkid Manchester City pada Bursa Transfer Musim Depan
- David de Gea Dibela Pelatih Timnas Spanyol Usai Kalah dari Kroasia
- 3 Pesepak Bola Terkenal yang Bangkrut Usai Pensiun, Salah Satunya Ingin Bunuh Diri
Pemain berusia 21 tahun itu disebutkan akan menjadi calon pengganti Fernandinho.
BREAKING: Manchester City are close to sealing a £61million deal for Ajax star Frenkie De Jong.
Barcelona and Spurs have been tracking the young Dutchman but both clubs are believed to have accepted that he is heading for the Etihad.
[via @MirrorFootball] pic.twitter.com/TrVcQaDQuh
— Superbia Proelia (@SuperbiaProeIia) November 17, 2018
De Jong memang memang memiliki posisi bermain sebagai gelandang bertahan.
Sebagai pemain muda, ia memiliki kemampuan dalam kecepatan, akurasi, kreativitas, dan pergerakan.
Kemampuan tersebut dinilai cocok dengan pola permainan Manchester City.
Baca Juga:
- David de Gea Dibela Pelatih Timnas Spanyol Usai Kalah dari Kroasia
- Kurnia Meiga, Kiper Terbaik Piala AFF Sepanjang Masa yang Keberadaannya Bikin Thailand Penasaran
Jika De Jong pindah ke Manchester City, kemampuan sang pemain dinilai akan terasah.
Hal itu disebabkan karena Pep Guardiola senang menggunakan talenta muda di skuatnya.
Contohnya adalah John Stones, Raheem Sterling, Gabriel Jesus, hingga Leroy Sane.
View this post on Instagram
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar