Gelandang muda Manchester United, Scott McTominay, berharap bisa mendapat kepercayaan dari Manajer Jose Mourinho untuk tampil di final Piala FA setelah rekor apiknya setiap kali bermain penuh di Liga Inggris tercoreng.
Rekor milik Scott McTominay yang dimaksud adalah selalu berhasil mengantarkan Manchester United meraih kemenangan setiap kali tampil penuh di ajang Liga Inggris.
Tercorengnya rekor tersebut terjadi saat Manchester United ditahan imbang tanpa gol oleh West Ham United pada laga Liga Inggris yang digelar di London Stadium, Kamis (10/5/2018) atau Jumat dini hari WIB.
Pada laga tersebut, untuk kali kelima di Liga Inggris 2017-2018, Scott McTominay tampil 90 menit.
Sebelumnya, Scott McTominay selalu berhasil membantu Manchester United meraih kemenangan tiap kali dipercaya tampil penuh saat menghadapi Bournemouth, Huddersfield Town, Chelsea, dan Liverpool.
(Baca Juga: Kegembiraan Arsene Wenger Mendengar Kabar Terkini soal Kondisi Sir Alex Ferguson)
Meski gagal mempertahankan rekor tersebut, Scott McTominay berharap bisa kembali dipercaya Jose Mourinho tampil di final Piala FA kontra Chelsea yang akan digelar pada Sabtu (19/5/2018) di Stadion Wembley.
Pasalnya, pertandingan tersebut adalah salah satu impian masa kecilnya.
"Bagi saya pribadi, performa kami malam ini positif, terlebih saya dan Luke Shaw memiliki kesempatan untuk bermain penuh dan membuat staf pelatih terkesan," ucap McTominay seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.
(Baca Juga: Manajer Leicester City Takjub dengan Keputusan Wasit Memberi Kartu Merah untuk Bek Arsenal)
"Pertandingan final Piala FA adalah impian setiap anak, jadi kita lihat saja nanti," ujar sang pemain menambahkan.
Meski rekor apiknya itu tercoreng di ajang Liga Inggris, tetapi hal tersebut masih tetap terjaga di ajang Piala FA.
Dalam lima laga Piala FA yang telah dimainkan Manchester United pada musim ini, tiga di antaranya dilakoni secara penuh oleh McTominay dan selalu berujung kemenangan.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | bbc.co.uk |
Komentar