Pelatih DC United, Ben Olsen, membenarkan pihaknya memiliki ketertarikan untuk merekrut penyerang Everton, Wayne Rooney.
Rooney bahkan dikabarkan sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan klub milik pengusaha Indonesia, Erick Thohir, tersebut.
Bahkan, kedua klub dikabarkan telah sepakat dengan transfer sebesar 12 juta pound atau 228,6 miliar rupiah untuk Rooney.
Namun, Olsen tidak membenarkan bahwa sudah ada kesepakatan untuk melakukan transfer Rooney pada bursa transfer musim panas ini meski tak menampik ada keinginan guna mewujudkannya.
Harapan Sandra Olga untuk Radja Nainggolan dan Timnas Belgia https://t.co/LEsyL4OIk5
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 11, 2018
"Belum ada kesepakatan tetapi memang ada ketertarikan dari kami," ucap Olsen seperti dilansir TMZ.
Rooney merupakan striker yang kembali bergabung dengan Everton pada Juli 2017.
Mantan pemain bintang Manchester United itu sanggup mengemas 11 gol sebelum akhir Desember tahun lalu.
(Baca Juga: Final Belum Digelar, Situs UEFA Sudah Umumkan Juara Liga Champions 2017-2018)
Namun, dalam beberapa pekan terakhir Rooney tidak lagi menjadi pemain yang otomatis mendapat tempat dalam skuat besutan Sam Allardyce.
Jika benar hengkang, praktis Rooney hanya bertahan satu musim bersama klub masa kecilnya itu.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | TMZ.com |
Komentar