Arsene Wenger memprediksi Tottenham Hotspur berpotensi menjual aset paling berharganya pada bursa transfer guna mendapat banyak pasokan dana membantu pembangunan stadion baru.
Tottenham Hotspur akan bermain di Liga Champions musim depan di stadion baru mereka yang lebih modern.
Bahkan, White Hart Lane baru akan bisa menampung sebanyak 62,000 suporter.
Pembangunan tersebut tentu akan sangat mahal dan membuat mereka berpotensi berpisah dengan sang bomber yang sudah memenangi dua sepatu emas Premier League, Harry Kane.
Harapan Zinedine Zidane Pada Laga Pamungkas di Santiago Bernabeu https://t.co/rhONTJoDIb
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 11, 2018
"Dampak dari bursa transfer banyak meningkat. Harga untuk membangun stadion dua kali lipat. Transfer pemain mencapai tiga atau empat kali lipat," kata Wenger seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.
"Sekarang, saya tidak tahu berapa mereka akan menjual pemain seperti Harry Kane. 100 juta pounds? Jadi, mereka bisa mendapat banyak pasokan. Apakah mereka harus menjual pemain? Bahkan, mungkin ke Arsenal," ucap Wenger.
Wenger yang akan mengakhiri pengabdian selama 22 tahun di Arsenal pada akhir pekan ini.
(Baca Juga: Pelatih Manchester United Sebut Paul Pogba dan Mark Noble Sepasang Kekasih yang Sedang Jatuh Cinta)
Ia jelas tahu benar kesulitan yang dihadapi Arsenal demi bisa pindah dari Highbury ke Emirates Stadium karena memakan biaya hingga 390 juta pounds atau sekitar Rp 7 triliun pada 2006.
Ya, besarnya biaya tersebut membuat Arsenal sangat terbatas dalam melakukan belanja pemain.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | FourFourTwo.com |
Komentar