Gelandang Brighton, Solly March tertangkap kamera mengacungkan jari tengah usai laga Vs Liverpool di Anfield, Minggu (14/5/2018).
Dalam laga ini, tim tamu harus pulang dengan tanpa poin dan kalah 0-4 dari Liverpool.
Usai laga, gelandang Brighton, Solly March tertangkap kamera mengacungkan jari tengah sambil bertepuk tangan.
Hal ini tentu menyita perhatian warganet di sosial media twitter.
Banyak yang bingung dengan gestur yang dilakukan March. Pasalnya dalam tayangan di televisi, March memang masih bertepuk tangan untuk mengucapkan terima kasih kepada fans Brighton yang datang ke Anfield.
Namun, haruskah ia mengacungkan jari tengah jika ia ingin berterima kasih kepada fans?
(Baca juga: Hasil Liverpool Vs Brighton - Gelontoran 4 Gol The Reds Kunci Peringkat 4 Klasemen)
See you soon @Solly_March
— Alex Howell (@iamAlexHowell) 13 May 2018
Well disguised @Solly_March pic.twitter.com/oMgjE10qxm
— Josh (@JoshWells74) 13 May 2018
Ternyata, jari tengah gelandang Inggris tersebut adalah untuk temannya yang ada di antara suporter.
Hal ini dikonfirmasi langsung oleh March, melalui akun twitternya.
"Itu adalah hal konyol untuk dilakukan. Gestur itu sebenarnya saya tujukan kepada salah seorang teman di barisan suporter, yang menyuruh saya buru-buru karena saya ada penerbangan menghadiri pemberkatan pernikahan saya!," tulisnya.
I wanted to apologise for gesture I made, It was a silly thing to do. It was aimed at my mates in the crowd as they were telling me to hurry up as I have to make a flight to go to my wedding! Thanks to the fans for the amazing support throughout the season!
— Solomon March (@Solly_March) 13 May 2018
Atas gestur tak pantas tersebut, ia akhirnya meminta maaf dan berterima kasih kepada fans Brighton.
"Saya ingin meminta maaf untuk gestur yang saya lakukan, itu adalah hal konyol. Terima kasih untuk fan yang memberikan dukungan sepanjang musim!," tambahnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/Solly_March |
Komentar