Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cara Romelu Lukaku Merendah setelah Samai Rekor Gol Didier Drogba

By Verdi Hendrawan - Jumat, 14 September 2018 | 13:05 WIB
Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Romelu Lukaku (tengah) dalam laga Liga Inggris kontra Burnley di Stadion Turf Moor, Burnley pada 2 September 2018.
LINDSEY PARNABY/AFP
Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Romelu Lukaku (tengah) dalam laga Liga Inggris kontra Burnley di Stadion Turf Moor, Burnley pada 2 September 2018.

Striker Manchester United yang baru berusia 25 tahun, Romelu Lukaku, telah berhasil menyamai torehan gol milik penyerang legendaris Chelsea, Didier Drogba, di ajang Liga Inggris.

Hingga pekan ke-4 Liga Inggris 2018-2019, Romelu Lukaku telah berhasil menyamai torehan 104 gol milik Didier Drogba di ajang Liga Inggris.

Gol-gol tersebut berhasil dicetak Romelu Lukaku saat membela West Bromwich Albion, Everton, dan Manchester United.

Romelu Lukaku berhasil menyamai rekor gol Didier Drogba tersebut saat menjadi penentu kemenangan 2-0 Manchester United di kandang Burnley pada laga pekan ke-4 Liga Inggris 2018-2019 di Stadion Turf Moor, Minggu (2/9/2018).

Pada pertandingan tersebut, dua gol kemenangan Manchester United semuanya dicetak oleh Romelu Lukaku pada menit ke-27 dan 44'.

(Baca juga: FIFA Tengah Susun Aturan Baru yang Bakal Membuat Chelsea dan Juventus Pusing)

Jumlah 104 gol tersebut juga berhasil dicetak Romelu Lukaku hanya dalam 223 pertandingan atau dengan rasio 0,46 gol per laga.

Jumlah tersebut lebih baik dari Didier Drogba yang membutuhkan 254 penampilan atau dengan rasio 0,41 gol per laga.

Pujian pun mengalir deras kepada Romelu Lukaku atas pencapaiannya tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Romelu Lukaku memilih untuk merendah dengan cara membeberkan fakta yang tidak bisa dibantah.

(Baca juga: Video yang Menjadi Bukti Cristiano Ronaldo Bahagia di Juventus)

"Didier Drogba telah memiliki 4 gelar Premier League, sedangkan saya belum mendapatkan apa-apa," ucap Romelu Lukaku seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

Dengan usia yang masih terbilang muda, Romelu Lukaku memiliki peluang besar untuk terus menambah pundi-pundi golnya, bahkan untuk mengejar pemegang rekor pemain tersubur Premier League, Alan Shearer, dengan 260 lesatan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini daftar kiper terbaik sepanjang era Premier League ditilik dari persentase jumlah clean sheet. Ada favorit BolaSporter? #ligainggris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : bbc.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Man City Korban Comeback Tragis di Liga Champions, Hidung Pep Guardiola Berdarah sampai Mau Sakiti Diri Sendiri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136