Sir Alex Ferguson menganggap Ethan Ampadu sebagai pemain yang tepat untuk Manchester United, meski eks tim yang diasuhnya itu tidak mendatangkan pemain muda ini.
Ethan Ampadu merupakan sosok yang tengah naik daun.
Sir Alex Ferguson telah melihat potensi dalam diri pemain ini sejak lima tahun yang lalu.
(Baca juga: Rekan Senegara Mohamed Salah Jadi Incaran Selangor United untuk Liga Malaysia 2019)
Gelandang muda tersebut memulai dua pertandingan bersama timnas Wales pada laga persahabatan jeda internasional.
Dia turut membela timnas Wales kala melawan timnas Republik Irlandia dan timnas Denmark.
(Baca juga: Jika Beckham Memanggil, Griezmann Bakal Hengkang ke Amerika Serikat)
(Baca juga: Kembali dari Jeda Internasional, Bintang Liverpool Gunakan Jet Pribadi)
Meskipun berhasil masuk dalam skuat utama timnas Wales, keberhasilan sang pemain tidak berlanjut di klubnya saat ini, Chelsea.
Pesepak bola berusia 17 tahun belum pernah masuk dalam skuat utama Chelsea, bahkan sebagai pemain cadangan.
(Baca juga: Asian Nations League Berpeluang 'Terbit' dan Mengikuti Jejak UEFA Nations League)
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, meski demikian potensi sang pemain telah dilihat oleh mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, sejak lima tahun yang lalu.
(Baca juga: Sir Alex Ferguson Pernah Incar Gelandang Man City untuk Gantikan Paul Scholes)
Sir Alex mengungkapkan ketertarikannya kepada pemain tersebut diakhir masa jabatannya bersama Setan Merah.
Menurut Manchester Evening News, dia menyebut Ethan Ampadu sebagai sosok pemain yang tepat untuk Manchester United.
(Baca juga: Bukti Baru, Liga Thailand Jadi Kompetisi Sepak Bola Paling Tertata se-ASEAN)
Sir Alex Ferguson dan David Gill juga pernah menyarankan David Moyes dan Ed Woodward untuk mendatangkan Ethan Ampadu ke Old Trafford.
Meski hingga saat ini, hal tersebut tidak dilakukan dan Ethan menjadi salah satu pemain muda milik The Blues.
(Baca Juga: Kehadiran Cristiano Ronaldo Singkirkan 2 Rekan Lionel Messi di Juventus)
Pujian untuk sang pemain juga diungkapkan oleh mantan pelatih Akademi Exeter, Simon Hayward.
"Ethan bermain sebagai bek tengah, gelandang tengah, dan penyerang tengah pada waktu yang berbeda dalam permainan," kata Simon Hayward.
"Menurut saya, dia adalah pemain terbaik di lapangan tidak peduli apa posisi yang dia mainkan."
(Baca Juga: Mantan Pelatih Timnas Indonesia Jagokan Tim Lain Juara Piala AFF 2018)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar