Hattrick dari Eden Hazard ikut membantu Chelsea meraih kemenangan besar atas Cardiff City pada pekan kelima Liga Inggris 2018-2019.
Pada laga yang digelar di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (15/9/2018), Chelsea berhasil mengalahkan Cardiff City dengan skor 4-1 pada laga pekan kelima Liga Inggris 2018-2019.
Gol Chelsea dicetak oleh Eden Hazard (menit ke-37, 44', 81') serta Willian (84'), sedangkan Cardiff City membalas lewat Sol Bamba (15').
Bermain di kandang sendiri, Stamford Bridge, Chelsea lebih menguasai jalannya laga.
(Baca juga: Setelah 55 Kali Mencoba, Bintang Liverpool Akhirnya Cetak Gol Tandang)
Hal ini terlihat jelas lewat statistik, Chelsea memiliki penguasaan bola hingga 77 persen sepanjang pertandingan.
Chelsea melepaskan 18 tembakan dengan delapan di antaranya tepat ke target, berbanding enam tembakan dengan dua tepat target milik Cardiff.
Meski begitu, skuat asuhan Maurizio Sarri mengawali laga dengan buruk.
Pada menit ke-15, Chelsea kebobolan terlebih dahulu lewat sontekan Sol Bamba.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar