Pelatih legendaris Arsenal, Arsene Wenger, mempunyai penyesalan terkait kegagalan meminang megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dan megabintang FC Barcelona, Lionel Messi.
Arsene Wenger baru saja melakoni laga terakhirnya bersama Arsenal pada 13 Mei 2018.
Berkunjung ke markas Huddersfield Town di Stadion John Smith's, Arsenal menang 1-0 berkat gol Pierre-Emerick Aubameyang pada menit 38.
Menurut situs Transfermarkt, kemenangan The Gunners tersebut adalah yang ke-696 dalam 22 tahun kepemimpinan Arsene Wenger.
Dari 1.202 pertandingan di semua kompetisi bersama Arsenal, Wenger sanggup membentuk timnya menjadi klub yang mengedepankan strategi menyerang.
Tak heran, Arsenal era Wenger mampu membukukan 2.289 gol di berbagai ajang!
Akan tetapi, Arsene Wenger rupanya menyesal karena gagal memperkuat Arsenal dengan kehadiran Cristiano Ronaldo.
(Baca Juga: Jadi Top Scorer Ketiga Barcelona, Philippe Coutinho Sedih)
Hal ini diungkapkan Wenger ketika seorang penggemar bertanya soal pemain mana yang diharapkan untuk dibeli pada masa lalu?
"Saya nyaris mendapatkan Ronaldo dan saya pikir apabila transfer tersebut terwujud akan mengubah sejarah Arsenal Football Club," kata Arsene Wenger seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.
"Ronaldo sudah sangat, sangat dekat bergabung dengan Arsenal," ucap Wenger lagi.
Ternyata bukan hanya Ronaldo, Arsene Wenger hampir meminang dua pemain FC Barcelona, Lionel Messi dan Gerard Pique.
"Begitu juga dengan Messi karena kami tertarik dengan dia," ujar Arsene Wenger.
"Ketika Fabregas datang ke Arsenal, kami juga mengajukan penawaran untuk Messi dan Pique untuk bergabung. Namun, tak berhasil," tutur Wenger melanjutkan.
(Baca Juga: Buffon Sebut 5 Kiper Penerus, Salah Satunya Lahir di Indonesia)
Arsene Wenger mendapatkan Cesc Fabregas dari tim muda Barcelona pada 11 September 2003.
Fabregas mempersembahkan gelar Community Shield (2004) dan Piala FA (2005) untuk Arsenal.
Adapun Lionel Messi terus bertahan di FC Barcelona sampai saat ini, sedangkan Gerard Pique memutuskan hengkang ke Manchester United pada 1 Juli 2004 sebelum pulang ke Camp Nou pada 1 Juli 2008.
(Baca Juga: Ini Dia Jadwal dan Siaran TV Final Liga Champions 2018)
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk, instagram.com/arsenal |
Komentar