Bek Manchester United, Phil Jones, berambisi menjuarai Piala FA. Menurutnya, kemenangan di turnamen itu akan menjadikan timnya sebagai salah satu unggulan untuk Liga Inggris musim depan.
Manchester United akan berhadapan dengan Chelsea pada babak final Piala FA di Stadion Wembley, London, Sabtu (19/5/2018) waktu setempat.
(Baca Juga: Jurus Tutup Mulut Berhasil Bawa Klub Egy Maulana Vikri Lolos dari Ancaman Degradasi)
Laga tersebut merupakan satu-satunya kesempatan Man United memenangi titel pada musim 2017-2018, setelah hanya jadi runner-up di Liga Inggris.
Phil Jones mengatakan kemenangan di Piala FA akan menjadi lecutan bagi skuat Jose Mourinho tersebut.
"Piala FA akan jadi pertandingan terakhir kami musim ini. Anda akan menyelesaikan musim dengan catatan positif dan memulai musim depan dengan percaya diri," kata Jones, dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
Menurut bek tim nasional Inggris itu, memenangi Piala FA memang belum cukup untuk klub sekelas Manchester United.
Hanya saja, dia menganggap bahwa meraih minimal satu trofi adalah kewajiban untuk Setan Merah.
(Baca Juga: Resmi, Asia Tenggara Punya Wakil di Premier League Musim Depan)
"Musim sukses untuk Manchester United adalah kami memenangi Liga Inggris dan satu trofi lain. Finis di urutan kedua dan memenangi Piala FA akan memuaskan, tetapi kami selalu ingin memenangi lebih lagi," tuturnya.
Hal tersebut dianggap Jones sebagai kebiasaan di klub tersebut.
"Manchester United terbiasa memenangi gelar dan itu sudah jadi bagian sejarah. Penting untuk kami meneruskannya. Kami tidak bisa kalah di final Piala FA," ucap Jones melanjutkan.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar