Penyerang sayap andalan Chelsea, Eden Hazard, mendapat pujian dari rekan setimnya, Pedro Rodriguez, yang membandingkannya sejajar dengan Lionel Messi.
Pedro Rodriguez memiliki kesempatan untuk bermain bersama dengan Eden Hazard dan Lionel Messi sekaligus.
Pedro bermain dengan Messi saat memperkuat tim utama Barcelona pada 2008-2015.
Ia pun memuji kualitas dua pemain tersebut.
"Jelas sekali bahwa Eden Hazard berada dalam daftar tiga atau empat pemain terbaik di dunia bersama Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Neymar," ujar Pedro seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Setiap tahun, Anda bisa melihat rekor-rekor Eden Hazard dalam angka yang fantastis," ucap Pedro menambahkan.
(Baca Juga: Barcelona Tempuh Cara Ekstrem untuk Gaet Paul Pogba)
Meski begitu, Hazard belum masuk perhitungan pemain terbaik tahun ini.
Ia belum berhasil menembus sebagai nomine Pemain Terbaik FIFA tahun ini.
Hazard juga mampu tampil cemerlang bersama tim nasional Belgia pada Piala Dunia 2018.
(Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-6, Manchester United Vs Wolves Live di MNC TV)
Namun, Hazard belum mampu menjadi pemain terbaik di ajang tersebut.
Ia masih kalah dari gelandang andalan Real Madrid, Luka Modric.
(Baca Juga: Media Italia Sebut Cristiano Ronaldo Tak Lagi Dilindungi Wasit di Liga Champions)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar