Menjadi "korban" kebijakan peminjaman pemain oleh Chelsea tidak selamanya berakhir buruk.
Chelsea tengah dalam situasi krisis penampilan.
Dalam 15 laga terakhir di semua ajang, The Blues hanya meraih enam kemenangan dan tujuh kali kalah!
Eden Hazard dkk kini terancam tak lolos ke Liga Champions musim depan, karena masih berada di posisi kelima, tertinggal tujuh poin dari Tottenham di posisi keempat.
Selain itu Chelsea sudah gagal di Liga Champions dan Piala Liga Inggris.
Legenda Setuju Man United Tendang Paul Pogba dan 3 Pemain Lain https://t.co/jlWuUVHgby
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 17 April 2018
Satu-satunya trofi yang bisa diharapankan Chelsea adalah Piala FA.
Si Biru kini sudah sampai di babak semifinal dan akan menghadapi Southampton.
Seandainya, lolos ke final Chelsea harus berhadapan dengan lawan berat, yaitu Manchester United dan Tottenham Hotspur.
Uniknya, beberapa pemain yang dipinjamkan Chelsea malah berpeluang bisa lebih sukses dari tim London Biru.
[POPULER] Neymar Berulah Lagi, Perayaan Gelar Juara PSG Jadi Ternoda! https://t.co/kLka4ZCiCf
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 16 April 2018
Hal tersebut dialami tiga pemain Chelsea yaitu, Marco van Ginkel, Charly Musonda, dan Mario Pasalic.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | transfermarkt.com, BolaSport.com, soccerway.com |
Komentar