Gelandang Manchester United, Nemanja Matic, memuji debut laga kandang rekan setimnya, Alexis Sanchez, pada laga versus Huddersfield Town di Old Trafford, Sabtu (3/2/2018).
Manchester United menang 2-0 pada pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris tersebut.
Romelu Lukaku mengawali kemenangan pada menit ke-55, sebelum Alexis Sanchez menyempurnakannya pada menit ke-68.
(Baca juga: Michy Batshuayi Cinta Borussia Dortmund karena Spongebob dan Batman)
Setan Merah mendapat hadiah penalti pada menit ke-68 setelah Alexis Sanchez dilanggar di kotak terlarang.
Sanchez yang jadi eksekutor gagal menaklukan kiper Huddersfield dari titik putih namun kemudian menyambar bola muntah dan berhasil mencetak gol kedua United.
Gol tersebut menjadi gol pertama Alexis Sanchez berseragam Manchester United.
Gelandang Manchester United, Nemanja Matic, turut bahagia untuk Sanchez.
"Alexis Sanchez bermain sangat baik. Dia akan jadi pemain penting dengan kualitasnya. Dia mengontrol bola dengan baik dan juga hebat saat bertahan," kata Matic, dikutip BolaSport.com.
Tiga poin atas Huddersfield memang tidak banyak mengubah posisi Setan Merah di klasemen.
Mereka ada di posisi kedua dengan 56 poin, terpaut 13 angka dari Manchester City yang berada di urutan pertama.
Toh, Matic menilai kemenangan tersebut tetap penting.
"Kemenangan ini bagus untuk kepercayaan diri kami. Setiap laga di Liga Inggris adalah perang dan kami harus fokus," ucapnya.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar