Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menerima kenyataan pahit usai dua hasil minor melawan mantan anak asuh sendiri.
Manchester United hanya bermain imbang 1-1 saat menghadapi Wolverhampton Wanderers yang dilatih oleh Nuno Espirito Santo.
Nuno merupakan anak asuhan Jose Mourinho di Porto dan menjadi bagian dari kemenangan di Liga Champions musim 2003-2004.
Setelah Nuno, ada Frank Lampard yang kini melatih Derby County dan menyingkirkan tim asuhan Jose Mourinho di Piala Liga Inggris.
Hasil-hasil ini menunjukkan seolah taktik genius Mourinho yang mengangkat namanya 14 tahun silam sudah berlalu.
(Baca Juga: Old Trafford Semakin Horor untuk Manchester United Sendiri)
Kegeniusan Mourinho seolah sudah ia turunkan pada Nuno dan Lampard yang menjadi mantan anak asuhannya.
Taktik Mourinho saat ini memang sudah mendapat kritik pedas dari sejumlah media di Inggris.
Media Inggris, Independent, menyebut filosofi Jose Mourinho sudah ketinggalan zaman.
(Baca Juga: Manchester United Disingkirkan 2 Pemain Ber-DNA Liverpool di Piala Liga Inggris)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar