Laga sengit tersaji saaat Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh Tottenham Hotspur di Anfield, Minggu (4/2/2018). Laga tersebut diwarnai kontroversi saat asisten wasit diduga melakukan selebrasi saat sang pengadil memvonis penalti.
Tottenham Hotspur mendapatkan dua kali hadiah penalti pada laga tersebut.
Hadiah penalti pertama untuk Spurs terjadi pada menit ke-87, seperti dilansir BolaSport.com dari Telegraph.
Keputusan ini banyak dipertanyakan setelah Harry Kane berada pada posisi offside sebelum dilanggar di kotak penalti.
Wasit pada pertandingan tersebut, Jon Moss, sempat berdiskusi dengan sang asisten wasit.
Jon Moss melakukan percakapan dengan Edward Smart untuk menentukan apakah aksi Loris Karius kepada Harry Kane layak berbuah penalti.
Setelah mengetahui Jon Moss memutuskan memberi penalti, Edward Smart tampak menunjukkan gestur selebrasi.
Smart tampak berjalan santai sambil mengepalkan tangan usai bercakap dengan Moss.
Gerakan tubuh Smart mengundang banyak perhatian karena sang asisten wasit diduga melakukan selebrasi usai Tottenham Hotspur diberi hadiah penalti.
Assistant Referee Celebrates Penalty For Tottenham Hotspur vs Liverpool @SpursOfficial @LFC https://t.co/Alyp3d9GTS pic.twitter.com/ut2LIqo9yV
— Kree Kd (@KyleJR17) February 4, 2018
Netizen ramai-ramai mengomentari hal tersebut.
Wasit Liverpool vs Tottenham tadi cocoknya mimpin final piala presiden 2018
— imam arif (@Imam_arif17) February 4, 2018
Semoga pas nonton langsung, tottenham gak dibantu wasit & hakim garis koh.. :) pic.twitter.com/UZkaXmUtT2
— Nur Adi Kurniawan (@NurAdi_Krnwn) February 4, 2018
Semoga wasit Liverpool lawan Tottenham tadi sesegera mungkin dikasih hidayah!
— Ade Indra Cahyadi (@tempeegoreng) February 4, 2018
Selalu menarik untuk dilihat pertandingan Liverpool-City-Tottenham, tapi yang barusan sangat cacat aturan. Memalukan. Sebuah liga yang kaya sejarah dan pemain hebat justru cacat akibat aksi” diving & kontroversi wasit. POOR @SpursOfficial @FA @premierleague #JonMoss #LIVTOT
— Little President (@armansugianto) February 4, 2018
Fans Liverpool kecewa berat dengan wasit , dua kali diving pemain Tottenham berbuah pinalti,,, wasit kaya gini kalo di Indonesia udh di hajar massal#LIVTOT
— kuli-kuli (@roniabidin2) February 4, 2018
Wasit nya dh tua... Asisten wasit ya juga fans Tottenham kayaknya...
— Tito Ari Pratama (@Blanktito) February 4, 2018
Wasit dan tottenham membuat sepak bola menjijikkan
— Rif (@SebastianAriev4) February 4, 2018
Tottenham dibantu wasit banget
— Fajar Shidiq (@fajarshid) February 4, 2018
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | telegraph.co.uk, Twitter.com |
Komentar