Penyerang pinjaman Southampton, Danny Ings, berikan isyarat untuk dipermanenkan Southampton pada musim panas mendatang.
Danny Ings menjadi pemain yang terasingkan di Liverpool setelah mendapat cedera panjang pada awal musim.
Liverpool yang mendatangkan pesepak bola berusia 26 tahun pada 2015 lalu dari Burnley belum mendapatkan hasil maksimal dari sang pemain.
(Baca juga: Soal Mourinho-Pogba, Legenda Man United: Tidak Semua Pemain-Pelatih Harus Akur)
Ings terakhir tampil untuk Liverpool pada babak keempat Piala Liga Inggris, Oktober 2016.
Selebihnya dia absen sepanjang musim 2016-2017 karena mengalami cedera lutut.
(Baca juga: Alasan Penguat Paul Pogba untuk Pergi dari Manchester United)
Memasuki musim Liga Inggris 2018-2019, pesepak bola kelahiran Winchester itu dipinjamkan ke Southampton.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, merasa frustrasi karena tidak mendapat tempat utama di Liverpool, Danny Ings isyaratkan tinggalkan The Reds.
"Ada bagian yang akan saya rindukan karena Liverpool adalah klub besar," ucap Danny Ings.
"Saya adalah bagian dari skuat yang mencapai final Liga Champions musim lalu. Tetapi perasaan (menjadi pemain penting klub) adalah sesuatu yang saya idamkan untuk waktu yang lama," ucap Ings lagi.
(Baca juga: Romelu Lukaku Jauhi Paul Pogba Tidak Ingin Terlibat Perselisihan)
"Saya ingin menunjukkan kepada banyak orang apa yang bisa saya lakukan lagi," imbuhnya.
Hingga pekan keenam Liga Inggris 2018-2019, Danny Ings telah tampil sebanyak 5 pertandingan dan sukses mencetak 3 gol untuk Southampton.
Jika berkenan untuk mempermanenkan sang pemain, The Saints harus membayar 20 juta pound kepada Liverpool.
(Baca juga: Resmi Perpanjang Kontrak, Jordan Pickford Sesumbar Everton Main di Liga Champions)
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar