Pemain anyar Liverpool, Fabinho, ternyata pernah menjalani karier yang cukup unik bersama Real Madrid.
Liverpool sukses mendatangkan pemain serbabisa yang sebelumnya membela AS Monaco, Fabinho.
Pemain asal Brasil ini diperkirakan bergabung dengan The Reds dengan nilai transfer 45 juta poundsterling.
Mungkin banyak yang tidak tahu bahwa pemain 24 tahun ini memiliki catatan karier yang cukup unik di Eropa.
In profile with our first signing of the summer...Fabinho's journey to #LFC https://t.co/NY4fKhlV8T pic.twitter.com/d2IcDsiByO
— Liverpool FC (@LFC) 28 May 2018
Fabinho sempat bermain untuk Real Madrid saat masih berusia 19 tahun.
Karier Fabinho di Eropa bermula ketika klub asal Portugal, Rio Ave mendatangkannya dari Fluminense pada 2012.
Bersama Rio Ave, pemain yang fasih bermain sebagai bek kanan dan gelandang bertahan ini dikontrak selama enam musim.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup A, Ditutup oleh Derbi Arab)
Namun, belum ada sebulan di Portugal, Fabinho langsung dipinjamkan ke Real Madrid Castilla atau yang biasa disebut Real Madrid B.
Di Spanyol, Fabinho mampu tampil menawan di musim perdananya bersama Real Madrid Castilla.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar