Perpanjangan kontrak pemain sayap Liverpool, Sadio Mane, bermakna besar bagi reputasi klub tersebut.
Sadio Mane resmi memperpanjang kontrak di Liverpool hingga tahun 2023.
Mane mengikuti jejak dua penyerang Liverpool lain, Mohamed Salah dan Roberto Firmino, yang juga memperpanjang kontrak dengan durasi serupa.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengungkapkan makna besar dari keputusan ketiga penyerang andalan mereka ini.
Menurutnya, keputusan ketiga pemain andalannya bertahan lebih lama menunjukkan bahwa Liverpool tak lagi dijadikan sebagai batu loncatan menuju klub besar lainnya.
(Baca Juga: Gara-gara Cristiano Ronaldo, Manchester United Harus Bayar Denda Rp 131 Juta)
"Hal ini menunjukkan perubahan klub dari beberapa tahun terakhir. Dulu pemain yang tengah bersinar harus meninggalkan Liverpool untuk mengambil langkah selanjutnya," kata Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Sekarang para pemain kami tentu saja bisa mengambil langkah selanjutnya di Liverpool," ujar Klopp.
Liverpool sebelumnya sempat melepas para pemain andalan seperti Luis Suarez, Raheem Sterling, dan Philippe Coutinho.
Akibatnya, Liverpool jadi seret prestasi baik di kancah lokal maupun domestik.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Espn.com |
Komentar