Bek Tottenham Hotspur, Jan Vertonghen, mengatakan bahwa klubnya bisa mulai meraih gelar demi gelar dalam beberapa musim ke depan jika pada 2017-2018 ini mampu memenangi Piala FA.
Tottenham Hotspur berhasil menapaki babak semifinal pada Piala FA 2017-2018.
Di 4 besar, Tottenham berjumpa dengan Manchester United yang akan digelar di Stadion Wembley pada Sabtu (21/4/2018).
Hal ini menjadi kesempatan bagi Tottenham Hotspur untuk mengakhiri puasa gelar dalam 10 tahun terakhir.
Terakhir kali Tottenham berhasil meraih gelar terjadi pada musim 2007-2008 di ajang Piala Liga Inggris.
(Baca Juga: Lionel Messi Perpanjang Masa Mandul di Kandang Celta Vigo)
Vertonghen yang telah bergabung dengan Tottenham pada 2012-2013 mengatakan bahwa skuat yang ada pada saat ini adalah yang terbaik dan layak untuk mendapatkan gelar.
Selain itu, bek asal Belgia berusia 30 tahun tersebut juga yakin bahwa gelar Piala FA 2017-2018 bisa menjadi awal dari keberhasilan timnya meraih trofi bergengsi lainnya.
Hal ini didasari dari pengalaman Vertonghen bersama Ajax Amsterdam.
(Baca Juga: Presiden UEFA Beri Dukungan terhadap Pengusiran Gianluigi Buffon oleh Michael Oliver)
Bergabung dengan Ajax, ia berhasil membawa tim menjuarai Piala Belanda pada 2007 yang menjadi awal raihan 4 gelar Liga Belanda secara berturut-turut sejak 2009.
"Semua orang di klub sangat menantikan jenis pertandingan seperti yang akan kami hadapi pada Sabtu untuk bisa berada di final. Tim dan klub ini layak mendapatkan gelar atas semua pekerjaan yang telah dilakukan," kata Vertonghen seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Pertama kali saya berhasil memenangi trofi pertama, gelar demi gelar lainnya berdatangan dalam tempo yang sangat cepat. Anda hanya membutuhkan keyakinan dan kami tahu mampu melakukannya," ucapnya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | espnfc.com |
Komentar