Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Manchester United Lebih Pede Main untuk Timnas Inggris daripada Setan Merah

By Tomy Kartika Putra - Jumat, 1 Juni 2018 | 20:14 WIB
Reaksi pemain Manchester United, Jesse Lingard, setelah laga kontra Burnley di Stadion Old Trafford, Manchester, Selasa (26/12/2017) berakhir.
LINDSEY PARNABY / AFP
Reaksi pemain Manchester United, Jesse Lingard, setelah laga kontra Burnley di Stadion Old Trafford, Manchester, Selasa (26/12/2017) berakhir.

Gelandang Manchester United sekaligus timnas Inggris, Jesse Lingard, mengaku bahwa dia lebih percaya diri kala bermain untuk timnas daripada untuk klub.

Lingard adalah pemain asli jebolan akademi sepak bola Manchester United.

Setelah lulus dari akademi, Lingard lantas dipinjamkan ke beberapa klub untuk menambah pengalaman dan menit bermain.

(Baca juga: Zinedine Zidane Justru Pilih Gelar Juara Liga Spanyol daripada Liga Champions)

Kemudian Lingard benar-benar menjadi 'pemain' Man United pada Mei 2015.

Perlahan tapi pasti, karier Lingard di Old Trafford naik.

Pemain internasional Inggris tersebut musim lalu berhasil mencetak 13 gol dan tujuh assist dalam 48 laga untuk Setan Merah di semua kompetisi.


Pemain timnas Inggris, Jesse Lingard, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Belanda dalam laga uji coba di Amsterdam ArenA, Jumat (23/3/2018) (EMMANUEL DUNAND / AFP )

Selain itu dia juga berkontribusi atas kesuksesan Man United mengakhiri musim sebagai runner-up Liga Inggris.

Penampilan yang impresif bersama klub otomatis membuat dia masuk ke skuat timnas Inggris untuk Piala Dunia 2018 di Rusia.

Kejuaraan tersebut akan menjadi Piala Dunia pertama bagi pemilik 10 caps bersama timnas Inggris ini.

Sang pemain merasa senang bisa melakoni debut Piala Dunia bersama Tim Tiga Singa.


Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, memberikan instruksi kepada anak asuhnya dalam pertandingan Premier League kontra Liverpool FC di Old Trafford, Manchester, Inggris, 13 Januari 2013. ( ANDREW YATES/AFP )

Lingard bahkan mengatakan bahwa dia lebih nyaman bermain untuk timnas daripada untuk klub.

"Saya sebenarnya lebih percaya diri ketika bermain membela Inggris daripada Manchester United. Setiap pertandingan, Anda bermain tanpa rasa takut," ucap Lingard seperti dilansir Bolasport.com dari The Sun.

"Ini adalah Piala Dunia, jadi saya harus menikmatinya di setiap menit, meskipun menjadi starter atau bermain dari bangku cadangan dan saya akan tampil bagus karena spirit tim yang kami punya," ucapnya.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Lebih lanjut Lingard mengatakan bahwa eks pelatih Man United, Sir Alex Ferguson, mempunyai peran yang besar dalam perkembangan kariernya.

"Saya rasa Man United selalu punya rencana untuk saya. Mereka melatih saya. Sir Alex pernah berkata bahwa ketika saya berumur 23 atau 24, saya akan berhasil menembus skuat Inggris untuk Piala Dunia dan dia tepat sekali. Saya percaya kepadanya," ujar pemain 25 tahun tersebut.

Lingard bersama timnas Inggris tergabung dalam Grup G, di mana tim asuhan Gareth Southgate tersebut akan menghadapi Tunisia, Belgia dan Panama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : thesun.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Ingin Hormati Liverpool, Real Madrid Tak Buru-Buru Kejar Trent Alexander-Arnold

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X