Pemain belakang Manchester City, Kyle Walker, menegaskan bahwa timnya tidak dapat diintimidasi oleh pendukung Liverpool.
Manchester City akan melakoni pertandingan penting pada pekan ke-8 lanjutan Liga Inggris melawan Liverpool di Stadion Anfield, Minggu (7/10/2018).
Jelang pertandingan tersebut, Kyle Walker sedikit menyoroti penggemar tim tuan rumah yang pada laga musim lalu memberikan sambutan kurang baik.
(Baca juga: Real Madrid Diharap Segera Bangkit Setelah Kalah Menyakitkan dari Alaves)
Pasalnya, saat melakoni laga perempat final Liga Champions 2017-2018, bus rombongan Manchester City dihadang oleh penggemar Liverpool ketika menuju ke Anfield.
Tidak hanya dihadang, beberapa oknum penggemar Liverpool melempari bus Manchester City dengan botol dan batu.
(Baca juga: Lawan Udinese Jadi Penampilan Terbaik Juventus Musim Ini)
Dilansir BolaSport.com dari tribalfootball, Kyle Walker menegaskan timnya tidak akan terpengaruh dengan pengalaman tersebut.
"Jika kami berkunjung ke Anfield dengan rasa takut, kami sudah kalah sebelum bertanding," ucap Kyle Walker.
"Oknum penggemar itu ingin mengintimidasi kami dengan melempari kami bus. Tindakan itu juga di luar kendali kami, dan hal itu menjadi motivasi bagi tim," kata Walker lagi.
Terlepas dari pengalaman tidak menyenangkan tersebut, Walker menyebut Manchester City optimis bisa memenangi laga melawan Liverpool.
Baca juga:
- Bocah Korban Tsunami Palu Menangis Usai Dapat Dukungan dari Bintang Manchester City
- Liverpool Vs Manchester City: Laga Tandang Terberat The Citizens di Liga Inggris
"Kami ingin membuktikan kualitas kami sebagai juara bertahan, musim lalu telah berlalu, kini kami akan kembali ke Anfield dan mengalahkan mereka," ujar Walker.
"Kemenangan melawan Liverpool nanti akan kami berikan untuk penggemar, yang terus mendukung kami," tuturnya menambahkan.
Baca juga:
- Fellaini: Jose Mourinho Meminta Kami Bermain Layaknya Seorang Lelaki
- Dua Pemain Muda Menjadi Korban Kemenangan Manchester United
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Tribalfootball.com |
Komentar