Rencana transfer Manchester United mulai bergeser dan memprioritaskan perbaikan sisi pertahanan klub pada musim 2018-2019.
Secara spesifik, Manchester United menargetkan untuk merekrut bek-bek tengah.
Manchester United telah mampu mendatangkan seorang gelandang Fred (Shakhtar Donetsk) dan bek kanan muda bernama Diogo Dalot dari FC Porto.
Kini Manchester United akan fokus memperbaiki jantung pertahanan mereka.
(Baca Juga: David de Gea Menyimpan Satu Ketakutan Jika Bergabung dengan Real Madrid)
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, telah memberitahu prioritas ini kepada Ed Woodward yang menjabat sebagai CEO klub.
Bek tengah idaman Jose Mourinho hingga saat ini adalah Toby Alderweireld yang masih terikat kontrak dengan Tottenham Hotspur.
Negosiasi transfer Alderweireld sendiri berjalan cukup alot.
Manchester United bersedia membayar bek asal Belgia tersebut dengan banderol 55 juta pound.
Demi Antoine Griezmann, Barcelona Rela Tumbalkan Teman Cristiano Ronaldo https://t.co/yJazo584Kb
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 12 Juni 2018
Sementara Tottenham Hotspur yakin harga Alderweireld bisa mencapai 75 juta pound.
Prioritas transfer ini menjelaskan alasan Manchester United mundur dari beberapa target awal.
Klub yang berjulukan Setan Merah tersebut sempat mengincar Danny Rose (Tottenham Hotspur) dan Alex Sandro (Juventus).
(Baca Juga: Julen Lopetegui Datang, Gareth Bale Berpeluang Jadi yang Paling Sial)
Kedua pemain ini bermain di posisi bek kiri.
Mourinho merasa bahwa Ashley Young dan Luke Shaw telah mampu mengisi pos tersebut musim depan.
Ia lebih memilih fokus mencari bek tengah yang lebih krusial bagi Manchester United.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | telegraph.co.uk |
Komentar