Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Temukan Pengganti Michael Carrick, Manchester United Siap Gelontorkan 1,6 Trilun Untuk Datangkan Pemain Ini

By Nina Andrianti Loasana - Senin, 4 Juni 2018 | 16:09 WIB
  Gelandang Real Madrid, Isco (kiri), berduel dengan gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 14 Februari 2018.
GABRIEL BOUYS/AFP
Gelandang Real Madrid, Isco (kiri), berduel dengan gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 14 Februari 2018.

Manchester United dikabarkan bersiap mendatangkan satu gelandang lagi setelah di ambang mendapatkan Fred dari Shakhtar Donetsk.

Setelah tampil buruk dan tak meraih gelar musim ini, Manchester United berbenah dan memburu beberapa gelandang top dunia.

Sebelumnya, tim arahan Jose Mourinho itu dikaitkan dengan gelandang Shakhtar Donetsk, Fred.

Belum resmi mendapatkan tanda tangan pemain asal Brasil itu, kini Manchester United dikabarkan memburu pemain lain.

Nama terbaru yang menjadi target Setan Merah adalah gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Marco Verratti.

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Spanyol di Fase Grup)

Gelandang asal Italia ini ingin didatangkan Jose Mourinho untuk memperkuat lini tengah Setan Merah sepeninggal Michael Carrick yang pensiun.

Kemampuan menjaga kedalaman dan kemampuan melepas umpan mantan gelandang Pescara ini diyakini mampu menggantikan peran Michael Carrick.

Manchester United sudah tertarik dengan Verratti sejak bursa transfer musim panas lalu, namun label harga 100 juta euro (setara Rp 1,6 T) membuat Setan Merah ciut.

Kini Man United kembali tertarik mendatangkan pemain asal Italia itu ke Old Trafford.

The Red Devils bahkan diberitakan setuju untuk membayar senilai yang diminta PSG tersebut.

Selain Man United, Verratti musim panas juga diminati oleh raksasa Liga Spanyol, Barcelona.

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup E, Brasil Punya 1 Musuh Berat)

Namun, eks pemain Pescara itu memutuskan untuk bertahan di Les Parisiens hingga musim 2017-2018 berakhir.

"Sejujurnya, sejak datang ke sini saya ragu bisa bertahan hingga lima tahun," ucap Verratti pada Oktober 2017, dilansir BolaSport.com dari Independent.

"Orang-orang menilai saya bermain di PSG untuk uang. Namun saya bisa mendapatkan itu di tempat lain. Jika saya hengkang musim panas ini, ada klub yang bersedia membayar saya 100 juta euro dan saya bisa mendapat gaji lebih besar," ujarnya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nina Andrianti Loasana
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Final China Masters 2024 - Sabar/Reza Hentikan Raja Terakhir, Lawannya Permalukan 3 Eks Ganda Putra No 1

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X