Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Dapat Kado Jersey Manchester United, Wow! Tanya Kenapa

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 16 Februari 2018 | 07:41 WIB
Reaksi manajer Chelsea, Antonio Conte, dalam laga Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion London, pada 9 Desember 2017.
IAN KINGTON/AFP
Reaksi manajer Chelsea, Antonio Conte, dalam laga Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion London, pada 9 Desember 2017.

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, menjadi korban lelucon saat diberikan sebuah hadiah berupa jersey Manchester United saat jumpa pers, Kamis (15/2/2018) waktu setempat.

Tepatnya, saat ia memberikan jumpa pers jelang pertandingan babak 16 besar Piala FA melawan Hull City di Stadion Stamford Bridge, Jumat (16/2/2018).

Orang yang mengerjai Conte diketahui bernama Stefano Corti, jurnalis televisi Italia.

Saat itu, Corti terlihat mendekati Conte dan memintanya merespons dari pesan yang disampaikan lewat gadget.

Conte pun hanya tersenyum kecil sambil melihat ke arah gadget tersebut karena mulai mengetahui maksudnya.

Lelucon itu semakin jelas ketika Corti mengeluarkan sebuah jersey yang diklaimnya sebagai hadiah dari pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

"Antonio, kami mengirimkan sebuah hadiah dari teman baru Anda, Jose Mourinho. Lewat kami, ia mengatakan bahwa mencintai Anda. Lihatlah, ia menuliskan pesan yang bertuliskan 'Teman Anda, Jose'" perkataan yang terdengar dari gadget tersebut seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Bisakah Anda berjanji bahwa lain kali melawannya akan memberikan sinyal perdamaian? Ayolah, Antonio, Anda akan menjadi teman selamanya! Apa yang akan Anda katakan?"

Kemudian Corti menyerahkan seragam yang sudah ditandatangani Mourinho dan bagian punggung bertuliskan Antonio Conte dan angka 1.

Namun, Conte menjawab: "Tidak, Anda bisa menyimpan itu dan memberikan kepada saya nanti."

Lelucon itu merupakan lanjutan dari apa yang dilakukan Corti dan rekannya, Alessandro Onnis bulan lalu terhadap Mourinho di kawasan hotel Lowry, Manchester.

(Baca juga: Cinta Membawa Pasangan Romantis Ini Tempuh 1.200km Demi Nonton di Kandang Real Madrid)

Kala itu, ia meminta Mourinho menandatangani seragam Man United. Kemudian, mereka membentangkan seragam tersebut dan menunjukkan bagian belakang bertuliskan nama Antonio Conte dan nomor 1.

Pelatih asal Portugal itu merespons dengan tertawa atas candaan tersebut dan melanjutkan pertanyaan-pertanyaan dari kedua jurnalis itu.

Berbeda dengan Conte yang tidak terlihat geli dengan lelucon tersebut dan hanya tersenyum kecil.

(Baca Juga: Kalah dari Real Madrid, Pencetak Gol Paris Saint-Germain Sebut Timnya Bisa Bikin 8 Gol)

Dalam beberapa bulan terakhir memang diketahui ada ketegangan antara Conte dan Mourinho.

Berlanjut atau tidaknya perang kata-kata antara kedua pelatih tersebut tentu membuat penasaran karena dalam waktu dekat Conte akan kembali bertemu Mourinho di Liga Inggris.

Ya, Chelsea akan bertandang ke markas tim berjulukan The Red Devils di Old Trafford pada 25 Februari 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : bbc.com
REKOMENDASI HARI INI

Man City Dibantai Tottenham, Pep Guardiola Catat Rekor Paling Memalukan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X