Winger Manchester City, Raheem Sterling, bisa menjadi senjata bagi timnya ketika melawat ke kandang Wigan Athletic dalam laga babak kelima Piala FA di Stadion DW, Selasa (20/2/2018) pukul 02.55 dini hari WIB.
Raheem Sterling merupakan pemain yang memastikan kemenangan 2-0 Manchester City atas Cardiff City dalam pertandingan babak keempat Piala FA pada 28 Januari 2018.
Sterling menciptakan gol kedua untuk The Citizens pada menit ke-37.
(Baca Juga: Wigan Vs Manchester City - Lini Serang The Citizens Diuji Pertahanan Terkuat di Inggris)
Rupanya, pemain sayap berusia 23 tahun ini memang kerap tampil brilian saat dipercaya bermain sebagai starter.
Dilansir BolaSport.com dari BBC, Raheem Sterling terlibat dalam sembilan gol dari sembilan partai terakhir di Piala FA ketika diturunkan dari menit pertama.
Dalan kurun waktu tersebut, Sterling mampu menceploskan tiga gol dan enam assist.
Eks pemain Liverpool FC ini sedang berada dalam tren positif.
(Baca Juga: Wigan Vs Manchester City - Tuan Rumah Punya Top Scorer Piala FA)
Raheem Sterling sudah mencetak 20 gol dan 10 assist dari 36 penampilan di semua kompetisi musim 2017-2018.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar