Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, mendapat kabar negatif dan positif mengenai kebugaran pemain jelang pertandingan melawan Manchester United.
Chelsea akan menjamu Manchester United di Stamford Bridge, Sabtu (20/10/2018) pukul 18.30 WIB dalam pertandingan pekan kesembilan Liga Inggris.
Ini menjadi pertandingan pertama setelah Liga Inggris diliburkan selama dua pekan untuk laga-laga internasional.
Hasilnya, Sarri mendapat kabar bahwa Callum Hudson-Odoi dan Ross Barkley diragukan bermain karena mengalami cedera ringan.
Sementara itu, Ethan Ampadu mengalami cedera serius di bagian lutut dan harus absen dalam beberapa pekan ke depan.
"Seperti biasa setelah jeda laga-laga internasional ada beberapa masalah," kata Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi Chelsea.
"Masalah serius dialami Ampadu, kami juga punya sedikit masalah dari Hudson-Odi dan Barkley," imbuhnya.
Baca Juga:
- Pabrik Uang Manchester City Bernama Akademi
- Barcelona Tak Perpanjaang Kontrak Lionel Messi, Klausul Aneh Masih Berlaku
Kendati demikian, Sarri juga mendapat kabar positif dari dua pemain lain yang sebelumnya mengalami cedera, yakni Antonio Ruediger dan Mateo Kovacic.
"Ruediger sudah bisa berlatih lebih baik dalam dua hari terakhir, sama halnya dengan Kovacic. Saya pikir mereka akan siap untuk bermain," ucapnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar