Manchester United tertinggal lebih dulu 0-1 dari Chelsea pada pertandingan pekan ke-9 Liga Inggris musim 2018-2019 di Stamford Bridge, Sabtu (20/10/2018).
Manchester United kebobolan oleh gol Antonio Ruediger pada menit ke-21.
(Baca Juga: Wayne Rooney Ungkap 5 Penguasa di Ruang Ganti Manchester United)
Bermula dari umpan sepak pojok Willian, Antonio Ruediger menyambutnya dengan sundulan terukur.
Gol Antonio Ruediger tersebut membuktikan bahwa Manchester United masih rapuh setelah 9 pekan berjalan Liga Inggris.
64 - Chelsea are unbeaten in their last 64 Premier League games at Stamford Bridge in which they’ve been ahead at half-time (W54 D10), last losing against Arsenal in October 2011 (5-3). Ominous. #CHEMUN pic.twitter.com/bsMz6nNEhc
— OptaJoe (@OptaJoe) October 20, 2018
Dilansir BolaSport.com dari Opta, Setan Merah hanya satu kali mengakhiri pertandingan tanpa kebobolan dari 9 pertandingan.
Catatan tersebut lebih buruk dari musim lalu, saat mereka gagal menjaga clean sheet pada 7 pertandingan.
Sulitnya Man United menjaga clean sheet pun turut jadi faktor mereka masih tercecer di urutan ke-8 klasemen sementara Liga Inggris.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | twitter.com/Optajoe |
Komentar