Mantan pelatih yang pernah sukses bersama Leicester City, Claudio Ranieri, mengisyaratkan untuk bisa kembali melatih salah satu klub Inggris.
Claudio Ranieri memenangi gelar Liga Inggris bersama Leicester pada musim 2015-2016.
Kesuksesan tersebut menjadi luar biasa mengingat Leicester tidak tergolong salah satu tim elite di Premier League.
Keberhasilan itu juga menjadi pencapaian terbesar Claudio Ranieri sepanjang karier kepelatihannya.
Baca Juga:
- Pemilik Manchester United Minta Jose Mourinho Lebih Sering Tutup Mulut
- Jose Mourinho Diyakini Pasti Kembali ke Real Madrid
Claudio Ranieri bukannya tidak pernah mendapat kepercayaan untuk menangani tim besar.
Pelatih asal Italia berusia 67 tahun ini pernah menangani tim-tim papan atas seperti Atletico Madrid, Chelsea, Juventus, AS Roma, dan Inter Milan.
Kendati demikian, kesuksesan bersama Leicester dijadikan Ranieri sebagai penyemangat setiap mengalami kesulitan.
"Memenangi Liga Inggris bersama Leicester merupakan kenangan manis yang selalu saya ingat setiap mengalami masa-masa sulit," kata Ranieri seperti dilansir BolaSport.com dari RAI Sport.
(Baca Juga: Bela Jose Mourinho, Legenda Liverpool Tertawakan Petinggi Manchester United)
Setelah menangani Leicester, Ranieri dipercaya menangani klub Liga Prancis, Nantes.
Akan tetapi, sekarang ia berstatus bebas transfer seusai kerja samanya dengan Nanter berakhir pada 19 Mei 2018.
Indahnya kenangan melatih di Inggris membuat Ranieri mengisyaratkan ingin kembali menangani salah satu klub Premier League.
"Keinginan saya adalah kembali melatih. Tidak peduli apakah di Italia atau negara lain. Saya akan mengatakan bahwa bekerja di Inggris sangat menyenangkan," ujarnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Raisport.rai.it |
Komentar