Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Everton Vs Tottenham Hotspur - Menghitung Peluang Debut buat Pengganti Kyle Walker

By Verdi Hendrawan - Jumat, 8 September 2017 | 20:59 WIB
Bek Pantai Gading, Serge Aurier, saat mengikuti sesi latihan di Stadion Bollaert, Lens, Prancis, menjelang laga persahabatan melawan Prancis, pada 14 November 2016.
FRANCK FIFE/AFP
Bek Pantai Gading, Serge Aurier, saat mengikuti sesi latihan di Stadion Bollaert, Lens, Prancis, menjelang laga persahabatan melawan Prancis, pada 14 November 2016.

Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, membuka peluang debut Serge Aurier untuk laga Liga Inggris kontra Everton di Stadion Goodison Park, Sabtu (9/9/2017).

Tottenham Hotspur menggaet Serge Aurier dari Paris Saint-Germain dengan harga 25 juta euro (sekitar Rp 397 miliar) pada hari terakhir bursa transfer musim panas 2017 .

Pemain berusia 24 tahun itu didatangkan Tottenham sebagai pengganti dari kepergian Kyle Walker yang memilih hengkang ke Manchester City.

Kini, Aurier memiliki peluang untuk menjalani debut bersama Tottenham pada pekan keempat Liga Inggris 2017-2018.

Namun, akibat membela Pantai Gading pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Gabon, Sabtu (2/9/2017) dan Selasa (5/9/2017), serta keperluan yang mengharuskan Aurier kembali ke Paris sebelum ke London membuat peluang dirinya tampil sangat kecil.

(Baca Juga: Coba Perhatikan, Ada yang Bikin Salah Fokus di Unggahan Terbaru Febri Hariyadi)

"Kami masih perlu menilai segalanya dan melihat bagaimana ia bermain pada Selasa serta kondisinya setelah kembali dari Paris ke London," tutur Mauricio kepada situs resmi klub.

"Hal ini akan sangat sulit, tetapi mungkin dia akan bermain. Kami harus melihat perkembangannya hari ini dan besok," ucapnya.

Meski belum bisa memainkan Aurier, hal itu bukan masalah bagi Pochettino.

Ia masih memiliki pemain lain di posisi bek kanan, yaitu Kieran Trippier yang telah pulih dari cedera, dan Kyle Walker-Peter.

"Kondisi Kieran sangat bagus dan ia siap untuk pertandingan Sabtu nanti," kata Pochettino.


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Tottenhamhotspur.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X